Mungkin anda pernah melihat model rumah yang berwarna perpaduan putih dan gelap? Bisa jadi desain fasad rumah itu dirancang dengan nuansa warna monokrom.
Banyak orang berpikir bahwa warna monokrom itu membosankan, namun seringkali kita juga sering melihat gaya rumah-rumah modern yang elegan dengan warna yang simpel. Warna monokrom juga terkesan tidak lebay, bahkan bisa memberikan kesan bersih, atau mewah.
Berikut ini kita akan memberikan contoh desain fasad rumah dengan nuansa warna monokrom.
1 Fasad Rumah Modern Warna Monokrom
Rumah modern identik dengan warna putih yang elegan, begitu juga dengan contoh di bawah ini. Model modern kotak dengan perpaduan warna putih dan gradasi abu-abu yang memberikan kesan monokrom.
2 Fasad rumah country nuansa warna monokrom
Ternyata rumah model country juga bisa menjadi menarik dengan nuansa monokrom, dinding gaya country yang di cat warna gelap terlihat garang dan unik. Warna rumah monokrom dengan abu-abu gelap dominan membuat tampilannya berbeda.
3 Rumah kotak dengan warna hitam dan batu alam gelap
Unsur gelap juga bisa datang dari batua alam, Kehadiran batu alam andesit memberikan kesan warna putih dan gelap. Selain itu juga memperindah fasad rumahnya.
4 Rumah minimalis atap pelana bertingkat dan lebar
Rumah minimalis sederhana di tanah yang lebar juga bisa diwarnai dengan gradasi putih – abu-abu. Seperti cat dinding rumah di bawah ini, juga dengan bahan genteng yang berwarna gelap.
5 warna monokrom di perumahan
model perumahan dengan nuansa monokrom tidak selalu monoton. Terkadang dengan sedikit aksen atau penghijauan justru tampilan rumah terlihat mewah. Ditambah dengan pagar minimalis yang elegan membuat rumah menjadi lebih menarik.
6 Monokrom dengan kanopi balkon di atas carport
Kanopi di atas carport yang juga bisa berfungsi sebagai balkon, model seperti ini dengan cat cat besi hitam juga tampak menarik. Balkon di atas carport ini dapat digunakan untuk santai atau aktivitas outdoor sederhana.
7 Fasad Rumah Monokrom dengan Sedikit Aksen kayu
Warna hitam putih abu-abu juga serasi jika disejajarkan dengan nuansa kayu. Dengan menggunakan kusen, listplank, dan pagar yang diberi nuansa kayu, fasad rumah ini tampak menawan. Atap limas dengan genteng warna gelap mendukung nuansa warna monokrom rumah ini.
8 Rumah modern 2 lantai monokrom simple dan elegan
Rumah modern dengan cat putih, sementara gradasi warna gelapnya diambil dari warna abu-abu dan material semen expose. Bahan semen expose juga kerap digunakan untuk rumah modern yang memberi kesan berbeda.
9 Warna monokrom dengan lighting lampu kuning
Fasad rumah minimalis sederhana dengan warna monokrom, yang diberi pencahayaan lampu kuning. Walaupun sederhana rumah ini bisa terlihat menawan di senja atau malam hari. Ini adalah model fasad perumahan yang sederhana namun tetap cantik.
10 Megah dan luas dengan warna monokrom
Warna hitam ternyata bisa memberikan kesan gagah dan maskulin, terlebih lagi jika diterapkan di rumah megah yang lebar. Pagar dan atapnya pun didominasi warna gelap yang terlihat unik.
11 Tampil unik dengan atap warna gelap
Rumah 1 lantai elegan dengan pilar yang manis, didominasi warna gelap bahkan hingga atapnya. Agar tampak lebih menarik diberi kesan kayu dan lampu kuning yang hangat di teras depan. Pilar depan dengan warna abu-abu tua membuat kesan megah.
12 Fasad perumahan mewah nuansa monokrom yang elegan
Model fasad perumahan dengan cat dinding abu-abu muda. Rumah dengan kesan clean dan elegan menimbulkan citra mewah pada desain rumahnya. Ornamen batu alam andesit pada dinding rumah tampak natural dan menarik.
13 Perumahan sederhana warna putih dan abu-abu
model perumahan / rumah sederhana juga tak mau kalah tampil menarik dengan warna monokrom. Atap asbes yang lebih terjangkau kemudian diberi aksen batu alam yang membuat nuansa monokrom semakin terlihat.
14 Fasad rumah lebar 5 meter nuansa monokrom
Rumah mungil minimalis lebar 5 meter yang diwarnai cat putih dan abu-abu. Rumah sederhana yang tampil elegan. Lebar sempit tidak membatasi desain fasad untuk tampil menarik.
15 Model rumah dan kos, plus tempat usaha
Rumah kos 2 lantai yang dibawahnya digunakan untuk tempat usaha, tampil menawan dengan nuansa monokrom abu-abu. nuansa seperti ini juga cocok untuk diterapkan desain cafe dengan sedikit gaya industrial.
16 Fasad Rumah Klasik Nuansa Putih dan Aksen Batu Alam Gelap
Rumah klasik atau mediterania memang kerap memakai warna putih sebagai dasarnya. Dengan memberikan variasi lain seperti batu alam rumah ini terlihat lebih megah. Aksen batu alam yang menonjol seperti kesan pilar menjadikannya sedikit bernuansa klasik megah.
17 Batu alam andesit warna gelap yang menarik
batu andesit memang menjadi pilihan banyak orang untuk ornamen fasad rumah. Rumah yang serba putih di bawah ini tampak elegan dengan tambahan unsur batu alam yang natural.
18 Fasad rumah mewah modern dengan aksen hitam yang maskulin
Rumah model modern dengan atap miring ke belakang yang kekinian. Bukan mustahil juga rumah model seperti ini menggunakan warna nuansa monokrom. warna hitam yang terlihat menyolok di lantai 2 tampak serasi dengan plafon tritisan dengan motif kayu.
19 Simple sederhana dengan lighting kekuningan
terkadang tidak perlu memikirkan warna yang rumit untuk rumah. Dengan memanfaatkan sedikit penghijauan dan lighting yang tepat, rumah bisa terlihat menis terutama di malam hari. Jalusi rumah dari bahan besi yang sederhana menambah variasi pada desain fasad rumah.
20 Mewah modern dengan atap miring dan warna abu-abu
Rumah mewah dengan atap miring dan balkon yang luas. Rumah ini menggunakan warna putih dan abu-abu. bentuknya yang modern dan peletakan warna yang pas membuat tampilan rumah ini menjadi cantik dan elegan.
21 Perumahan minimalis mewah type 45 warna monokrom
Warna monokrom pada perumahan minimalis juga dapat menghasilkan nuansa elegan seperti contoh gambar di bawah ini. Ini adalah contoh fasad rumah type 45 dengan aksen warna abu-abu tua yang menarik. Bentuk atap pelana bertingkat juga memberikan banyak variasi.
22 Rumah 2 lantai megah minimalis klasik dengan warna monokrom
Rumah klasik tak selalu dominan putih atau krem, warna abu-abu dan putih juga bisa memberikan nuansa klasik yang lebih elegan dan unik. Ini adalah contoh rumah minimalis klasik yang tampak gagah.
23 Rumah mewah lebar 12 meter minimalis monokrom dengan roster
Di bawah ini adalah contoh rumah mewah di tanah lebar 12 meter dengan nuansa warna putih abu-abu dengan ornamen batu alam dan roster, tetap terlihat menarik dan tidak membosankan. Roster dengan warna abu-abu tampak menonjol namun memberikan nuansa yang menarik pada fasad rumah.
24 Perumahan gaya mediterania warna monokrom
Gaya mediterania juga bisa diterapkan di perumahan kecil type 36 atau 45, dengan nuansa warna hitam putih yang elegan rumah kecil tetap terasa mewah. Kusen bentuk melengkung dengan warna gelap sangat harmoni dengan nuansa warna monokromnya.
25 Rumah tinggal sederhana nuansa warna abu-abu
Jika anda menyukai model desain rumah sederhana dan elegan contoh gambar di bawah ini dapat dijadikan referensi terutama untuk anda yang ingin desain rumah di lahan lebar 6 meter.
Apa itu Warna Monokrom
Jika anda ingin tahu lebih banyak apa itu warna monokrom, warna monokrom merupakan salah satu konsep penting dalam desain rumah yang mengacu pada penggunaan variasi dari satu warna tunggal. Dalam konteks ini, desain interior dapat menciptakan suasana yang harmonis dan konsisten dengan memanfaatkan berbagai nuansa, saturasi, dan kecerahan dari warna yang sama. Umumnya warna monokrom identik dengan perpaduan putih dan gelap (hitam atau abu-abu).
Penggunaan palet monokrom tidak hanya memberikan kesan estetika yang menarik, tetapi juga membantu dalam menciptakan ruang yang terasa lebih luas dan terorganisir. Misalnya, jika Anda memilih warna putih sebagai dasar, Anda dapat memadukan berbagai gradasi putih mulai dari abu-abu muda hingga abu-abu tua untuk dinding, furnitur, hingga aksesori dekoratif.
Selain itu, desain monokrom memungkinkan penekanan pada elemen-elemen lain di dalam ruangan seperti tekstur dan bentuk. Dengan latar belakang warna yang seragam, detail-detail tersebut akan lebih menonjol dan memberikan karakter pada ruang tanpa menjadi terlalu ramai atau berlebihan. Oleh karena itu, penerapan konsep warna monokrom dalam desain rumah dapat menjadi pilihan cerdas bagi mereka yang ingin menciptakan lingkungan tinggal yang elegan dan menenangkan.
Keunggulan Warna Monokrom dalam Desain Fasad Rumah
Penggunaan warna monokrom pada fasad rumah memiliki sejumlah keunggulan yang patut diperhatikan. Salah satu manfaat utamanya adalah kemampuannya untuk menciptakan tampilan yang terlihat elegan dan mewah. Dengan memilih satu palet warna, pemilik rumah dapat menghasilkan kesan harmonis dan terkoordinasi, yang sering kali sulit dicapai dengan kombinasi warna yang lebih beragam.
Warna monokrom juga memberikan fleksibilitas dalam desain, memungkinkan berbagai nuansa dan tekstur untuk ditonjolkan tanpa mengganggu keseluruhan estetika. Selain itu, penggunaan warna ini dapat meningkatkan daya tarik visual dari fasad rumah, menjadikannya lebih menonjol di lingkungan sekitarnya. Dalam konteks arsitektur modern, pendekatan ini semakin populer karena mampu menciptakan suasana yang tenang dan teratur, sekaligus memberikan kesan profesional bagi bangunan tersebut.
Tips Warna untuk Fasad Rumah
Pemilihan warna pada fasad rumah merupakan salah satu aspek penting dalam desain arsitektur yang dapat mempengaruhi penampilan keseluruhan bangunan. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu Anda dalam menentukan warna yang tepat untuk fasad rumah Anda.
1. Pertimbangkan Lingkungan Sekitar: Warna fasad sebaiknya disesuaikan dengan lingkungan sekitar. Jika rumah Anda berada di area dengan banyak pepohonan, warna-warna alami seperti hijau atau cokelat bisa menjadi pilihan yang baik.
2. Pilih Warna yang Harmonis: Memilih palet warna yang harmonis akan memberikan kesan estetika yang lebih menarik. Kombinasi antara warna dasar dan aksen dapat menciptakan tampilan yang seimbang dan menyenangkan.
3. Uji Coba Warna: Sebelum memutuskan, lakukan uji coba dengan mengecat sebagian kecil dinding menggunakan warna yang dipilih. Hal ini akan membantu Anda melihat bagaimana warna tersebut terlihat di bawah berbagai kondisi pencahayaan.
4. Perhatikan Gaya Arsitektur: Setiap gaya arsitektur memiliki karakteristik tersendiri, dan pemilihan warna harus mencerminkan hal tersebut. Misalnya, rumah bergaya klasik biasanya lebih cocok dengan palet warna netral atau pastel.
5. Konsultasi dengan Profesional: Jika ragu, tidak ada salahnya berkonsultasi dengan desainer interior atau arsitek profesional untuk mendapatkan saran mengenai kombinasi warna dan teknik pengecatan terbaik.
Dengan mengikuti tips-tips di atas, Anda dapat menciptakan fasad rumah yang tidak hanya menarik tetapi juga sesuai dengan selera pribadi serta lingkungan sekitar.
Itulah tadi beberapa contoh desain fasad rumah dengan warna monokrom hasil karya kami. Ikuti artikel kami lainnya seputar ide desain rumah di website kami RH Desain Rumah.